RAHASIA KEKUATAN GELOMBANG OTAK
22.45Banyak orang yang belum mengetahui tentang kekuatan gelombang otak, padahal ada potensi besar didalam otak yang belum kita maksimalkan. Tapi jika kita mau belajar melatih kekuatan gelombang otak, maka kita akan menemukan hal hal baru yang selama ini tidak kita sangka sangka. Itu karena otak kita terdiri dari milyaran sel otak yang disebut neuron, Jika kita mempelajari hal baru otomatis otak kita juga memproduksi satu neuron baru.
Dan setiap neuron satu dengan yang lainya saling berkomunikasi dengan cara memancarkan gelombang listrik. Gelombang gelombang listrik yang dihasilkan oleh neuron didalam otak inilah yang kita sebut gelombang otak. Jadi lebih simpelnya gelombang otak adalah arus listrik yang dikeluarkan oleh otak. Otak kita akan dikatakan mati apabila otak kita sudah tidak lagi mengeluarkan gelombang otak.
Dengan semakin canggihnya
teknologi, gelombang otak manusia dapat diukur dengan alat
Electroencephalograph (EEG). Diketahui bahwa frekuwensi gelombang otak manusia
yang dihasilkan oleh neuron bervariasi dari 0,5.Hz sampai 40.Hz dan terbagi
mejadi 5gelombang. Gelombang Delta, theta, alpha, beta dan gamma dan berikut penjelasan
kelima gelombang itu:
1. Gelombang Beta (0,5Hz-4Hz)
Gelombang delta adalah Gelombang
Otak yang memiliki frekwensi yang sangat rendah, yaitu dibawah 4Hz. Gelombang
otak ini terjadi ketika tertidur lelap, tanpa mimpi. Ini adalah fase istirahat
bagi tubuh dan pikiran anda. Tubuh akan melakukan proses penyembuhan diri,
memperbaiki beberapa kerusakan jaringan saraf, dan memproduksi sel-sel baru.
Kondisi gelombang otak delta sering dimanfaatkan sebagai sarana penyembuhan,
pada posisi ini otak kita hampir tidak bekerja karena dalam posisi paling
rendah. Sehingga tubuh dapat memproduksi hormon pertumbuhan dan juga
memperbaiki kerusakan pada syaraf secara maksimal. Otak tidak akan pernah
mencapai frekwensi 0 hz, karena jika otak anda dalam frekwensi 0 Hz anda akan
mati. Untuk berbagai manfaat dari gelombang Delta dan cara untuk melakukanya anda
bisa klikdisini.
2. Gelombang Theta (4Hz-8Hz)
Gelombang Theta Adalah Gelombang Otak yang terjadi pada saat tidur ringan, atau
saat ngantuk berat. Tandanya pikiran mulai kosong, tubuh terasa lemas, napas
mulai melambat, dan mata sedikit terpejam. Selain orang yang mengalami tidur
ringan, gelombang Theta juga bisa dihasilkan melalui hypnotis, meditasi, yoga
dan juga relaksasi. Orang yang mampu beribadah dengan khusyu’ atau orang yang
mampu menguasai tenaga dalam juga dapat menghasilkan gelombang Tetha. Kita
dapat memanfaatkan Gelombang Theta untuk tujuan yang lebih besar, yaitu untuk
relaksasi atau meditasi. Bagi anda yang sulit melakukan konsentrasi atau sulit
menenangkan pikiran, anda bisa menggunakan terapi gelombang otak.
3.
Gelombang Alpha (8Hz-12Hz)
Gelombang Alpha terjadi ketika seseorang
mengalami relaksaksi atau keadaaan pikiran tenang. Gelombang ini biasanya
dihasilkan ketika akan tertidur, atau masa peralihan antara sadar dan tidak
sadar. Dalam posisi gelombang Alpha sangat bagus untuk diberi sugesti positif,
karna sugesti itu akan langsung masuk ke alam bawah sadar dan akan
diproyeksikan ke alam sadar. Sebagai contoh anda takut sama ular, kemudian anda
dihipnotis atau anda diarahkan masuk kedalam gelombang Alpha, lalu diberi
sugesti dengan kata kata bahwa anda
sebenarnya tidak takut ular. Dan apa yang terjadi? Setelah anda dibangunkan,
kemudian disuruh pegang ular anda menjadi tidak takut sama sekali. Padahal
sebelumnya melihat ular saja anda ketakutan. Itulah mengapa fenomena alpha
banyak dimanfaatkan oleh para ahli psikolog untuk pemrograman alam bawah sadar.
Anda juga bisa memprogam sendiri gelombang Alpha tanpa harus konsultasi ke
psikolog caranya klik disini.
4.
Gelombang Beta (12Hz-20Hz)
Gelombang Beta merupakan gelombang otak yang
terjadi saat seseorang mengalami aktifitas mental yang kesadaranya terjaga
penuh. Keadaan ini biasanya terjadi saat kita melakukan aktivitas sehari hari,
dan berinteraksi dengan orang orang di sekitar kita. Frekwensi Beta adalah
ketika pikiran anda dalam keadaan sadar penuh, Gelombang beta sendiri dibagi
menjadi 3 kelompok, yaitu High Beta (lebih dari 19Hz) yang merupakan transisi
dengan getaran Gamma , lalu Getaran Beta (15hz -18hz) dan selanjutnya Low Beta
(12hz-15hz). Gelombang beta sangat di perlukan otak ketika Anda berpikir
rasional, pemecahan masalah, dan penggunaan logika dalam pemikiran anda. Jika
anda seorang intelektual, pelajar, atau pekerja yang menggunakan logika, anda
bisa menggunakan terapi ini untuk bisa memasuki
gelombang Beta secara maksimal.
5.
Gelombang Gamma (20Hz-40Hz)
Dalam amplitudo gelombang Gamma merupakan
yang terendah, tapi dalam ilmu gelombang otak, gelombang Gamma termasuk
gelombang paling cepat. Gelombang Gamma terjadi pada saat seseorang mengalami
aktifitas mental yang sangat tinggi, misalnya seseorang yang sedang ujian
kelulusan, bertanding , terburu buru, audisi , pidato dimuka umum, atau pada
saat sangat panik dan ketakutan. Asalkan saja kondisi ini dalam kesadaran
penuh. Manfaat dari Gelombang Gamma adalah untuk mengatasi gangguan sering
mengantuk pada diri seseorang, seperti mengantuk saat berkendara, mengantuk
saat bekerja di kantor atau mengantuk saat belajar. Dengan terapi gelombang otak anda akan
dengan mudah memasuki gelombang Gamma.
Kekuatan otak kiri dan otak kanan
Orang orang di jaman dahulu
menganggap bahwa perbedaan fungsi otak kanan dan otak kiri tidaklah besar. Namun
pada era modern seperti saat ini, perbedaan fungsi otak kiri dan otak kanan tidak
hanya menjadi pengetahuan para praktisi medis, tetapi juga menjadi sebuah
cabang ilmu pengetahuan yang khusus untuk diteliti. kegunaan otak kiri adalah
untuk berpikir secara logika, menganalisa, kemampuan berbahasa dan kemampuan
menghitung. Dapat dikatakan bahwa otak kiri bertanggung jawab penuh terhadap IQ
seseorang . Mereka yang cenderung menggunakan otak kiri, dominan lebih pintar
dibidang matematis, pandai menganalisa dan juga pandai berbicara.
Sedangkan fungsi dari otak kanan
adalah bertanggung jawab dalam emosional, daya intuisi kuat, kreatif, suka kesenian,
kemampuan refleksi, daya ingat baik dan
juga kepribadian. Otak kanan bertanggung jawab penuh terhadap emosi (EQ) seseorang.
Mereka dengan kecenderungan otak kanan, lebih dominan berperasaan dan
berimajinasi tetapi kurang ahli dalam kemampuan manajerial. Supaya terjadi
keseimbangan anda bisa belajar Cara mengoptimal otak kiri dan otak kanan
Pendidikan saat ini kebanyakan lebih
mengutamakan otak kiri daripada otak kanan. Sehingga banyak orang tidak percaya
adanya indera intuisi, daya prediksi dan kemampuan imajinasi. Hal ini
disebabkan karena mereka lebih banyak menggunakan otak kiri, sehingga otak
kanan tertekan dan sulit berkembang. Tetapi setelah anda tahu cara
menoptimalkan otak kanan, anda dapat menyeimbangkan kemampuan dari otak kiri
dan otak kanan. Otak kiri tidak lagi menekan otak kanan, Sehingga Kemampuan
prediksi, daya ingat, kesenian dan kemampuan reflex menjadi lebih berkembang.
Disamping itu kerja otak kiripun
tetap optimal seperti kemampuan manajerial dan kemampuan matematis. Orang yang
dapat menyeimbangkan otak kiri dan otak kanan akan lebih memiliki rasa cinta
kasih, lebih mencintai orang tua, memiliki kecerdasan dan kerukunan. Juga bisa
memulihkan potensi awal yang semestinya dimiliki oleh semua manusia. Dan masih
banyak lagi potensi otak manusia yang jarang disadari oleh manusia itu sendiri.
Bagaimana cara
menyeimbangkan gelombang otak pada frekuensi yang kita inginkan?
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam satu waktu, otak bisa
menghasilkan lima jenis gelombang otak secara bersamaan, namun dengan
kadar yang berbeda beda. Misalnya dalam kondisi tidur, otak kita lebih banyak
memproduksi gelombang delta daripada memproduksi gelombang alpha. Dan juga saat
beraktivitas otak kita memproduksi gelombang beta tapi tetap memproduksi
gelombang theta dan alpha walau kadarnya cuma sedikit. Dan setiap orang punya
pola gelombang otak yang unik dan selalu konsisten. Keunikan yang berbeda beda
itu tampak pada komposisi jenis gelombang pada saat tertentu. Komposisi
gelombang otak itu juga menentukan tingkat kecerdasan seseorang.
Cara menyeimbangkan gelombang otak untuk mencapai
frekuensi yang diinginkan adalah dengan cara meditasi atau dengan cara
stimulasi cahaya dan suara(terapi). Ketika otak anda mendapatkan rangsangan
ritmik(suara) seperti misalnya ketukan, suara tersebut akan diproduksi ulang oleh
otak dalam bentuk gelombang listrik. Kalau ritme ketukan yang dihasilkan
selaras dengan frekuensi gelombang otak, dan disisipkan ke otak secara terus
menerus, otak akan terpicu untuk mensinkronkan gelombangnya pada ritme dan
frekuensi yang sama. Cara ini disebut Frequency Following Response (FFR).
Meditasi
dihubungkan dengan adanya keinginan untuk mencapai gelombang otak alpha dan
tetha. Pada gelombang otak alpha dan tetha, tubuh dalam keadaan rileks dan
tidur ringan dengan relaksasi yang dalam. Maka informasi yang masuk ke otak
akan lebih mudah diterima, sehingga tubuh lebih mudah menjalankan informasi
seperti yang otak perintahkan.
Di era digital seperti sekarang, meditasi bisa diganti dengan
menggunakan suara yang sudah diprogam secara khusus untuk mengatur frekwensi
gelombang otak, atau biasa disebut dengan terapi gelombang otak. Gelombang
otak yang paling tinggi yaitu Gamma dengan frekuensi 20Hz-40Hz. Menurut Dr. Jeffrey. D. Thompson, dari Center
for Acoustic Research. Didalam dunia teknologi pikiran ada yang dikenal dengan
"frequency following response" yang merupakan fenomena alami yang
dimiliki oleh otak manusia.
Frequency Following Response adalah sebuah
keadaan dimana otak cenderung menyesuaikan frekuensinya dengan frekuensi
rangsangan suara atau cahaya yang diterima otak melalui telinga atau mata. Pola
gelombang otak Anda menentukan keadaan mental Anda. Apakah anda sedang
bersemangat, berenergi, produktif, kreatif, bergembira atau sedang malas.
Dan ada pula seseorang yang tiba tiba merasa sedih, stress, cemas, susah
konsentrasi atau depresi. semua itu dipengaruhi oleh pola gelombang otak yang
dikeluarkan oleh sel-sel saraf di otak anda. Gelombang otak menentukan keadaan
pikiran anda. Terapigelombang Otak merupakan sebuah cara
untuk mengatur pola gelombang otak anda sesuai kebutuhan, agar anda mendapatkan
kondisi pikiran, sesuai yang anda inginkan.
Bagi anda yang super sibuk dan tak ada waktu untuk bermeditasi, anda
bisa mengunakan terapi gelombang otak sebagai solusinya. Karena metode ini Terbukti
sangat efektif untuk mengatur frekwensi gelombang otak. Untuk anda yang
tertarik dengan metode terapi gelombang otak, informasi lebih lanjut anda bisa
kunjungi web resmi kami di Gelombangotak.com
0 komentar